3 Tahun Kepemimpinan Walikota Blitar

Administrator 04 Mar 2024 806x Share
img-berita

Selama tiga tahun kepemimpinan Walikota Blitar, Drs, H. Santoso, M.Pd dan Wakil Walikota Blitar, Tjutjuk Sunario, MM, Kota Blitar berhasil mengukir prestasi gemilang dengan meraih 124 penghargaan, mulai dari tingkat regional hingga nasional. Keberhasilan ini tidak lepas dari dedikasi serta visi yang kuat dalam mewujudkan kesejahteraan bagi masyarakat Kota Blitar.

Salah satu program unggulan yang menjadi katalisator perubahan adalah program “RT Keren”. Melalui program ini, setiap RT di wilayah Kota Blitar mendapatkan bantuan sebesar Rp 50 juta. Hal ini tidak hanya memperkuat solidaritas antarwarga dalam lingkungan masing-masing RT, tetapi juga memberikan dorongan nyata bagi pembangunan lokal di tingkat grassroots.

Tidak hanya fokus pada program “RT Keren”, melalui Tujuh Sapta Program Prioritas Walikota blitar dan Wakil Walikota blitar juga terus berupaya merealisasikan berbagai program unggulan di berbagai bidang. Mulai dari pendidikan, kesehatan, pariwisata, perdagangan, lingkungan hidup, sosial, hingga kebudayaan, setiap sektor mendapat perhatian khusus. Peningkatan tata kelola pemerintahan yang baik dan bersih berbasis teknologi informasi menjadi landasan kuat bagi pembangunan yang berkelanjutan.

Hasil dari upaya tersebut tidak hanya terlihat dari segi penghargaan, namun juga dari penurunan angka kemiskinan dan pengangguran, serta meningkatkan kesejahteraan dan pembangunan yang signifikan. Melalui kebijakan yang tepat dan implementasi yang efektif, Walikota Blitar dan Wakil Walikota Blitar berhasil membawa perubahan positif bagi kesejahteraan masyarakatnya.

Melalui sinergi antara pemerintah, masyarakat, dan berbagai pihak, Mari terus wujudkan kolaborasi untuk Kota Blitar melangkah maju menuju visi pembangunan yang semakin keren dan berkelanjutan !

Berita Populer

IMB Berganti PBG, Apa Bedanya?

by Administrator | 31 Jan 2024

Pentingnya Mengurus Persetujuan Bangunan ..

by Administrator | 30 Jul 2024

Jadwal Layanan Instansi di Mal Pelayanan ..

by Administrator | 05 Feb 2025

3 Tahun Kepemimpinan Walikota Blitar

by Administrator | 04 Mar 2024

Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Daerah

by Administrator | 23 Jan 2024

PELAPORAN LKPM TRIWULAN III

by Administrator | 02 Oct 2023